Tujuan Utama

Blog Tausiyah Qolbi

LightBlog

Tuesday, February 22, 2022

Sejarah nabi Ibrahim AS

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ

Dirangkum oleh :  Ustaadz Khoir (الأستاذ خير )

Nabi Ibrohim Nabi ke 6 dikenal dengan sebutan Abul Anbiyai.

Dalam hikayat ini akan disampaikan sejarah mengenai nabi Ibrohim ketika:
1. Masa nabi Ibrohim ketika sebelum dilahirkan.
2. Fase ketika Ibrohim lahir.
3. Masa kanak kanak nabi Ibrohim.
4. Masa remaja nabi Ibrohim.
5. Masa dakwah kenabian.
6. Masa Kerasulan

Masa sebelum nabi Ibrohim dilahirkan adalah merupakan satu masa dimana kehidupan anak yang lahir harus mengikuti peraturan yang dibuat raja lalim Namruz. Suatu ketika Namruz di datangi para cenayang , dukun , ahli nujum istana bahwa  akan lahir  seorang Anak yang akan menggulingkan dan menghancurkan kerajaannya. Maka Namruz mengeluarkan Titah yang berbunyi kira kira Bahwa setiap Anak yang lahir harus dibunuh.


Suatu ketika dimana masa melahirkan maka ibu nabi Ibrahim pergi meninggalkan tempat tinggalnya dan pergi kesebuah gua , disanalah nabi Ibrahim dilahirkan kejadian aneh mulai muncul ketika nabi Ibrahim lahir , dari keningnya memancarkan  cahaya yang begitu terang. Dan pada malam sebelum nabi Ibrahim dilahirkan patung berhala berjatuhan dan mahkota mahkota kerajaan terlepas dari kepala kepala pembesar istana dan juga balkon kerajaan raja Namruz yang lalim ambruk.

Ibu nabi Ibrahim pun menutup pintu gua dan meninggalkan Ibrahim di dalam gua. Setelah seminggu berlalu maka ibu nabi Ibrahim pun kembali menjumpai anaknya dan ibunya sangat senang ketika dia melihat nabi Ibrahim minum susu dari ibu jarinya madu dan keju dari jari jari lainnya.


Ketika fase kanak kanak Ibrohim ini sangat cerdas zhohir dan bathin. Pamannya Azar adalah seorang pembuat patung istana yang terkenal . Saat pamannya memahat patung Ibrohim pun datang dan mengambil patung tersebut dan menjadikannya sebagai mainan. Maka pamannya pun marah kepada Ibrohim.

Nabi Ibrahim ketika masih remaja sering berdialog dengan pamannya mengenai sesembahan yang dibuat oleh pamannya. Nabi Ibrahim selalu mengajak pamannya untuk meninggalkan kebiasaannya yaitu menyembah berhala. Tapi pamannya selalu menolak dan memarahi nabi Ibrahim.


Nabi Ibrahim dimasa beranjak dewasa selalu memikirkan siapa sebenarnya yang menciptakan alam ini. Ketika malam tiba ia melihat bintang dan kemudian hilang dan disaat dia melihat bulan yang bersinar kemudian meredup dan hilang dari pandangan . Dipagi hari matahari terbit dengan cahaya dan sinarnya juga hilang seiring dengan datangnya malam. Berarti semuanya itu pasti ada yang menjadikannya. Disinilah nabi Ibrahim berkata bahwa Tuhan yang sebenarnya adalah Allah.

Dimasa kenabiannya Nabi Ibrahim selalu mengajak kaumnya untuk menyembah  Allah Tuhan yang Ahad , tetapi kaumnya selalu menolak. Raja Namruz yang mengakui dirinya sebagai tuhan memberikan perintah untuk membuat satu tempat khusus untuk beribadah menyembah patung berhala.


Suatu ketika , Namruz keluar beserta pembesarnya dan Saat Masyarakat berpesta maka nabi Ibrohim masuk ke tempat peribadatan kaumnya . Maka nabi Ibrohim menghancurkan seluruh berhala yang ada dan meninggalkan satu berhala dan menggantungkan alat penghancur tersebut di bahu patung yang paling besar.


Ketika Namruz dan pembesar istana kembali , mereka mendapati bahwa patung patung yang ada telah dihancurkan kecuali satu patung yang paling besar . Maka Namruz marah dan mengumpulkan semua orang dan bertanya , siapa yang sudah berani menghancurkan patung patung berhala yang ada ditempat mereka beribadah.


Maka pada saat itu nabi Ibrahim berkata , tanyalah kepada patung tersebut siapakah yang sudah menghancurkan patung patung berhala yang lainnya. Dialog pun terjadi singkat cerita setelah dialog Namruz memberikan perintah agar supaya nabi Ibrahim dibakar hidup hidup. Perintah Namruz pun dilaksanakan tetapi ketika nabi Ibrahim dilemparkan kedalam api , seketika itu juga api menjadi dingin dan selamatlah nabi ibrahim.

Dikabarkan bahwa nabi Ibrahim menikah dengan Sarah dan dikaruniai anak namanya adalah Ishaq dan istri kedua nabi Ibrahim adalah Siti Hajar dikaruniai seorang anak namanya adalah ismail. Dan istri ketiga nabi Ibrahim adalah qantura binti yaqtan dan memperoleh 6 anak. Wallohu a'lam.

Nabi Ibrahim terkenal dengan julukan khalilullah.

Dan juga dimasa nabi Ibrahim dan anaknya nabi Ismail banyak sekali hikmah dan bahkan menjadi syari'at Islam yang dilakukan pada sat ini seperti : berqurban , ibadah haji bahkan didalam sholatpun nama nabi Ibrahim selalu disebutkan .

Nasab Nabi Ibrahim Alaihissalam.
 
Ibrahim bin Tarikh bin Nahur bin Sarugh bin Raghu bin Faligh bin 'Abir bin Syalih bin Arfakhsyadz bin Sam bin Nuh AS. Ia lahir di wilayah Kaldaniyyun, suatu kawasan di Babilonia.

Semoga kita mendapat hikmah dari sejarah nabi Ibrahim ini. kepada Allah jua kita minta petunjuk karena Allah lah yang Haq dan sumber kebenaran yang hakiki.

Wallohu a'lam bisshowab.

Referensi.

1. Al Qur'an Al Karim.
2. Qishosul Anbiyai.
3. Al Bidayah wa An Nihayah Ibnu Katsir dll.
4. Kisah Perjalanan Ahli Ruhani.